Thursday, March 19, 2009

MINDSET

Ketika teman saya berpapasan dengan beberapa ekor gajah, dia tiba-tiba berhenti, bingung dengan fakta bahwa mahluk yang besar ini hanya dikendalikan dengan seutas tali kecil yang diikatkan ke kaki depannya, tidak ada rantai, tidak ada krangkeng. Tentu saja gajah-gajah tersebut dapat saja sewaktu-waktu melepaskan diri dari tali yang diikatkan tetapi dengan berbagai alasan yang tidak masuk akal, namun gajah tidak mau melakukannya.

Teman saya itu melihat seorang pelatih disekitarnya dan bertanya mengapa hal ini bisa terjadi, gajah yang mengagumkan itu hanya berdiri saja dan tidak berusaha untuk melarikan diri.

“Oh. Begini," kata pelatih itu, “pada saat gajah-gajah itu masih muda dan kecil maka digunakan ukuran tali yang sama untuk mengikat kaki mereka, dan pada usia begitu tali itu masih kuat menahan mereka . Setelah mereka sudah dewasa, instink dan pikirannya telah dikondisikan maka mereka meyakini tidak dapat membebaskan dirinya. Mereka percaya bahwa tali kecil itu masih sangat kuat mengikat kakinya, sehingga mereka tidak pernah mencoba untuk membebaskan dirinya dari tali kecil itu."

Teman saya sangat heran dan kagum. Gajah-gajah itu sebenarnya dapat kapan saja melepaskan diri dari tali yang merintanginya namun karena mereka yakin tidak bisa, tentu saja menjadi tidak bisa.

Sama seperti gajah-gajah tersebut, berapa banyak diantara kita menjalani kehidupan ini dan yakin tidak mampu melakukan sesuatu, apakah karena Anda sudah gagal sekali sebelumnya? Jadi harus tetap ada usaha untuk berkembang lebih jauh. Mengapa Anda tidak mau mencobanya lagi ?

Something2Share:

Saya ada menjumpai secara kebetulan beberapa Eksekutif dan Staff di Manajemen Perkebunan yang memiliki mindset tetap dengan pikiran negatip yang sudah terbentuk dengan pengalaman masa lalunya. Sama seperti gajah-gajah yang diikat kakinya, pikirannya telah dikondisikan sebagaimana adanya dan yakin bahwa mereka tidak mampu merobah pikirannya dan akhirnya menjadi tidak mampu.

“Pada waktu lalu kami juga menyelesaikan masalah dengan cara ini dan juga tidak ada masalah yang timbul. Mengapa harus merobah cara penyelesaiannya ?” itulah kata para Eksekutif dan Manajer tadi.

Nah. Dengan mindset begitu, walaupun mereka sudah bekerja selama bertahun-tahun, tetapi mereka tidak dapat promosi apa pun dan masih tetap diposisi yang sama. Mungkin mereka sudah puas dengan jabatan sebagai Manager Kebun, atau seorang Asistant Manager, atau bahkan seorang Mandor Lapangan, seolah-olah tidak ada lagi kesempatan untuk pengembangan pribadi dan peningkatan karirnya.

Saya selalu memberikan semangat pada anak buah saya untuk merobah mindset atau pola pikirnya dari negatif menjadi positif dan dari pasif menjadi proaktif. Jika tidak, kinerjanya hanya dalam kategori rata-rata walaupun sudah menggunakan metode , peralatan dan praktek manajemen kebun yang paling baik.

Saya katakan pada mereka, “Kategori rata-rata bukankah yang terburuk dari yang terbaik, atau yang terbaik dari yang terburuk”? Seseorang yang dalam kategori rata-rata tidak ada sesuatu yang dibanggakan dalam dirinya untuk disampaikan.”

Orang yang prestasinya hanya rata-rata memiliki mindset tetap sama seperti sebuah “segi empat” tetap tinggal dalam sebuah permukaan dan tidak dapat bergerak sama sekali.

Sebaliknya, seorang yang memiliki pola pikir yang berkembang melihat kesalahan atau kegagalan masa lalu sebagai sebuah tantangan dan menerimanya untuk memperbaiki dirinya sendiri. Dia akan berguling seperti sebuah "bola” karena dia belajar dari pengalaman masa lalu dan terus bergerak dengan kerja keras dan ketekunan yang lebih kuat.

Jangan takut menghadapi kegagalan dan membuat kesalahan masa lalu menggangu Anda. Sepanjang Anda terus mencoba dan berusaha untuk mencari jalan keluar setiap masalah, maka Anda akan dapat melakukan pekerjaan dengan kinerja yang jauh lebih baik dari masa lalu.

Jika seorang Planter memiliki mindset yang benar pasti akan berkinerja dengan baik dan dengan meningkatkan produktivitas maka dia dipastikan mendapatkan promosi dalam perusahaannya.

Klik www.youtube.com/watch?v=6Nh49a8q2E4 untuk menonton dan mendengar lagu "Baby Elephant Walk" di YouTube.


3 comments:

efendi Dolok Saribu said...

Orang yang memiliki Mindset atau pola pikir yang tidak mau berobah adalah sangat fatal. Mindset harus dirobah jika memang tidak sesuai lagi. Perkembangan jaman , perkembangan teknologi akan mempengaruhi mindset kita. Siapa yang tidak mau merobah mindsetnya maka akan seperti gajah. Gajah badannya besar tetapi "mindsetnya" K E C I L sekali.TQ

Anonymous said...

selalu mencoba dan membuat cara baru untuk mendapatkan yang terbaik sesuai situsasi dan kondisi nya

Anonymous said...

Triyanto:

Pak Loh.... it's very good article..... saya mohon ijin untuk di sharing di account facebook saya......thanks.