Tuesday, October 21, 2008

PERGERAKAN TUBUH

Tubuh kita senang bergerak. Ketika kita berdansa, tubuh kita menyesuaikan diri , menyelaraskan kembali dan mulai mencair dengan ritme kehidupan. Suasana hati terangkat dan lebih mengena dengan dunia sekeliling kita. Jika Anda merasa mandek, siap untuk melepaskan tenaga atau ingin merasakan lebih baik kehidupan, cobalah menggerakkan tubuh Anda. Dengan memberikan kesempatan otot-otot Anda bekerja sesuai fungsinya, Anda akan memiliki seluruh bagian-bagian tubuh dan juga kehidupan yang menguntungkan.

Banyak waktu yang kita pakai untuk kesibukan-kesibukan sehingga kita lupa menggerakkan tubuh kita sekalipun itu sebagai opsi. Beberapa orang dari kita bertahan duduk saja di depan komputer berjam-jam setiap hari atau mengerjakan secara cepat dari satu tugas ke tugas lain seperti sistim kerja robot. Ketika kita terperangkap oleh bagian-bagian dari tugas-tugas yang harus dikerjakan , kita cenderung mengabaikan semua kesempatan yang ada untuk dinikmati tubuh kita dalam proses kehidupan ini. Jika ini menurut Anda benar, carilah kesempatan untuk menggerakkan tubuh Anda. Anda boleh mencoba berdansa atau menggerakkan tubuh secara bebas seperti membersihkan rumah, membersihkan kebun atau menjaga anak-anak Anda. Gunakan sejumlah waktu untuk perawatan diri sendiri, melakukan yoga, berdansa, tai chi ,berjalan kaki dan semuanya cara-cara yang bermakna agar tubuh ada pergerakan.

Bayangkan betapa baik kegiatan tadi akan membuat pergerakan tubuh Anda secara keseluruhan, memahami kegiatan yang memiliki kekuatan dan ritme yang sempurna dari kegiatan yang dilakukan sendiri. Lihatlah jika Anda dapat menyadari bahwa tulang-tulang Anda menyiapkan dukungan yang luwes, otot dan urat yang berkembang dan padat sesuai kondisinya, jangtung Anda akan merobah kecepatan untuk mengisi udara segar. Pergerakan adalah hal yang penting sekali dalam kehidupan. Pergerakan adalah suatu cara untuk memproklamirkan kenikmatan dan keberadaan Anda sendiri dalam kehidupan. Hari ini dan pada masa yang akan datang, berikanlah kepada Anda sendiri waktu untuk pergerakan tubuh.

Untuk Berbagi :

Betapa beruntung kita sebagai planter karena pekerjaan kita secara praktis mengharuskan kita berjalan kaki dilapangan. Planter dibayar berjalan kaki setiap hari. Itulah keterangan dari seorang senior planter kepada saya pada tahun 1985 ketika saya dipindahkan ke Kebun Makasar, Keratong , Pahang pada tahun 1985. Dia adalah Manajer Kebun Merchong dan kami bertetangga karena kenbunnya berbatas dengan kebun kami..

Nyatanya etika kerja dasar dari planter adalah tidak lain daripada berjalan kaki dilapangan. Tidak heran seseorang telah berkomentar, " PRAKTEK PERKEBUNAN YANG TERBAIK ADALAH MEMAKAI SEPATU BOT PLANTER KARENA TIDAK ADA YANG SANGGUP MENGALAHKAN BERJALAN KAKI DILAPANGAN "

Teringatnya, berjalan kaki adalah olahraga yang sangat baik dan yang lemah lembut, tidak beresiko, dan tidak berbahaya, dengan hanya menggerakkan tubuh dan mengayunkan tangan kita. Tetapi ketika planter berjalan kaki dilapangan, mereka juga melihat ke kiri dan ke kanan sebab mereka juga dilatih sebagai pengamat yang memiliki pandangan yang tajam.
.
Nasihat normal dari dokter kita adalah harus mempergunakan minimum 30 menit waktu berjalan dengan semangat untuk paling sedikit 5 kali dalam seminggu. Untuk planter, berjalan dilapangan berjam-jam tidak masalah. Jangan terkejut bahwa masih ada senior planter berusia diatas 60 tahun masih melakukan berjalan kaki di Perkebunan di seluruh dunia. Marilah kita mengucap syukur kepada Tuhan karena dalam kehidupan sehari-hari kita tidak terlepas dari berjalan kaki yang membuat kita selalu dalam kesehatan yang baik.

Berenang juga merupakan olahraga yang hebat untuk menjaga pergerakan tubuh kita, disamping bermain golf, berjalan kaki, berdansa, yoga dan tai chi.

Ini saran saya. Gunakanlah MP3 atau walkman dan mendengarkan lagu Johnny Tillotson yang berjudul "Poetry in Motion" ( Puisi dalam Gerakan) ketika Anda berjalan kaki dengan maksud berolahraga. Lirik lagu tersebut akan membantu Anda memperingan tubuh berayun dan menggerakkan seluruh tubuh Anda:

When I see my baby (Ketika Saya melihat engkau saying)
What do I see? (Apa yang saya lihat dari mu?)
Poetry (Puisi )
Poetry in motion (Puisi dalam gerakan)

1 comment:

Anonymous said...

Poetry In Motion ( Puisi Dalam Gerakan ) dapat membantu untuk pergerakan tubuh sambil berolaragah jika diresapi.